Minggu, 31 Maret 2013

10 teknologi tercanggih dari ces 2013

Ratusan gadget baru, baik masih dalam bentuk konsep dan prototipe ataupun produk yang siap dipasarkan, telah dipamerkan di Consumer Electronic Show (CES) 2013. Berikut 10 gadget terbaik dari ajang pameran teknologi terbesar di dunia tersebut.

1. Sony Xperia Z Inilah smartphone Android dengan layar 5 inci yang paling canggih di awal tahun 2013. Keunggulan utama Xperia Z terletak pada ketahanannya terhadap air dan kualitas layarnya yang sudah Full HD (1920x1080 pixel). Dua keunggulan ini belum dimiliki dua pesaing terberatnya saat ini, yaitu Apple iPhone 5 dan Samsung Galaxy Note II. Saya prediksi Sony Xperia Z akan dipasarkan di kisaran harga Rp 6,5 juta.



2. Razer Edge Inilah paduan cantik dari tablet, komputer, konsol yang dirancang sebagai mesin game canggih. Walaupun harga aksesori cukup mahal, Razer Edge merupakan bukti nyata bahwa masih ada kreativitas di dunia komputer. Razer Edge dapat menjalankan Windows 8 dan akan dijual dengan kisaran harga mulai dari $999. Untuk Razer Edge versi Pro yang menggunakan prosesor Intel Core i7 1.9Ghz, Anda harus menyiapkan dana sekitar $1299.
Click here to view the original image of 630x447px.



3. Lenovo IdeaCentre Horizon Komputer meja dengan layar 27 inci ini mengusung konsep yang menarik dan asli. Lenovo IdeaCentre Horizon dapat difungsikan sebagai tablet Windows 8 berukuran ekstra besar dan sebagai komputer dengan layar sentuh di meja. Perangkat ini hadir dengan prosesor Intel Core i7 generasi ketiga, memori RAM 8GB DDR3, dukungan kartu grafis NVIDIA GeForce GT 620M 1GB dan hard disk sebesar 1TB dengan pilihan opsi 64GB SSD. Untuk harga, diestimasikan sekitar $1699.  SSD. Untuk harga, diestimasikan sekitar $1699. 


SELANJUTNYA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Please Koment!